Komunitas Linux Majalengka

Komunitas Linux Majalengka Launching
Komunitas Linux Majalengka
Alhamdulillahirobbil 'alamin, dengan adanya komunitas linux Majalengka di daerah saya ini semoga Kabupaten Majalengka semakin maju dalam bidang IT, dan Keamanan Jaringan, komunitas ini di support juga oleh Kaprodi Teknik Informatika di salah satu universitas yaitu Universitas Majalengka, universitas terbesar di yang ada di Kabupaten Majalengka, komunitas ini untuk semua kalangan tidak hanya Mahasiswa tetapi dari luar universitas pun boleh gabung di komunitas ini, yang akan di resmikan pada tanggal 14 Maret 2016 tepatnya di belakang Universitas Majalengka Cafe Pompom pukul 15.00 WIB.

Beberapa orang masih banyak yang menggunakan sistem operasi windows, namun bagi yang mau menginstall linux pasti banyak keraguan seperti susah menemukan software / aplikasi nya, terutama bagi yang sistem operasinya yang ingin dual boot dengan windows yang diragukan adalah di data - data yang sudah ada takut hilang karena salah mempartisi lah atau salah install lah, ini keraguan yang paling banyak di fikirkan sebelumnya untuk melakukan dual boot dengan sistem operasi windows, begitupun pengalaman saya saat pertama install linux dual boot dengan windows saya salah mempartisi dan akhirnya data saya terformat tapi alhamdulillah dengan adanya bantuan software data recovery data saya pun kembali hehe... nah dengan adanya komunitas ini akan sangat bermanfaat untuk mengajak kalian yang masih menggunakan sistem operasi windows, mari bereksperimen di Komunitas ini , untuk gabung di komunitas Linux Majalengka bisa langsung daftar ke situs nya http://www.linux-majalengka.ga/daftar/








0 Response to "Komunitas Linux Majalengka "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel